Jurnal Detektif

A blog about detective, forensics, psychology, weapory and many more!

Full width home advertisement

Senjata: Pelindung dan Penghancur

Keahlian Seorang Detektif

Post Page Advertisement [Top]

Seorang detektif biasanya akan melakukan observasi pada suatu objek ketika menghadapi suatu kasus atau masalah. Setelah melakukan observasi, dia akan mengumpulkan data dari hasil pengamatannya tersebut dan mungkin akan menarik kesimpulan. Observasi merupakan teknik pengumpulan data, dimana peneliti melakukan pengamatan secara langsung ke objek penelitian untuk melihat dari dekat kegiatan yang dilakukan (Riduwan, 2004 : 104). 

Perbedaan dari observasi dan eksperimen adalah observasi memberikan hasil yang lebih valid. Pada eksperimen, seorang peneliti melaporkan suatu tingkah laku, sedangkan pada observasi lebih menekankan pada pemaparan tingkah laku secara langsung dari obyek.

Ketika melakukan observasi, pengamat harus memperhatikan dan melakukan pencatatan atau pengingatan. Dalam dunia detektif, tentu saja kita bisa melihat bagaimana Sherlock Holmes melakukan pengamatan dari para klien nya sehingga dia bisa menyimpulkan sesuatu dari klien nya tersebut.

Banyak dari kita yang tak memperhatikan dunia di sekeliling kita. Padahal, seorang detektif akan terkenal baik dari kemampuannya untuk memperhatikan hal-hal kecil di sekitarnya. Menurut Konnikova, semua itu tergantung dari kebiasaan untuk berperhatian penuh pada keadaan atau lingkungan disekeliling kita.

Maka dari itu, ada baiknya untuk melatih kebiasaan berperhatian penuh seperti pada artikel Think Like Sherlock. Satu hal lagi yang paling penting adalah semangat untuk tidak berhenti belajar. Orang biasa selalu ingin semua hal selesai dengan cepat, sehingga kita kehilangan pikiran anak kecil kita yang fokus kepada hal kecil dan bertanya “Kenapa bisa begini?” Maka, ubah prioritas dari ‘selesai secepat mungkin’ ke ‘perhatikan detail kecil’. Alhasil, dengan latihan dari hal-hal di sekitar sobat detektif dapat memiliki kemampuan observasi yang kuat seperti Sherlock Holmes.

Reference:
https://lifehacker.com/5960811/how-to-develop-sherlock-holmes-like-powers-of-observation-and-deduction


No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib